22 Okt 2015

Sun

0

"Jika aku memang tak bisa memilikimu maka biarkan aku tetap menulis tentangmu "

Hari berganti hari
Jam, menit, detik pun juga terus berganti
Tapi ada satu yang tak berganti, perasaanku kepadamu...
Iya, aku masih saja terpaku kepadamu
Kamu yang hingga kini tak kunjung menghiraukanku
Kamu yang semakin jauh dari jangkauanku
Aku pun tak tahu kenapa seperti ini?
Aku seolah tak bisa berpaling darimu
Siapa kau sebenarnya?
Sempat ingin berhenti dengan rasa ini
Tapi rasa ini justru membuatku tak berkutik di depanmu
Sakit? Tentunya...
Tapi aku seolah tak peduli itu
Aku tak peduli dengan sakit yang kurasa
Kau seperti matahari yang selalu ada tetapi sulit untuk kujangkau
Wajar saja aku menginisialkanmu dengan, sun...
Haruskah aku berhenti?
Inginku mengatakan semuanya kepadamu
Inginku kau mengetahui rasaku padamu
Tapi apadaya aku tak berani melakukan itu
Kau terlalu jauh dari hadapanku
Hingga membuatku takut untuk mendekatimu
Bukan karena aku perempuan dan kau laki-laki
Tapi ini karena aku takut kalau kau telah menjadi milik yang lain....


"Sun.. Selalu ada di dekat kita tapi tidak pernah bisa untuk diraih" - eidellweist

"Tak apa kau jadi milik yang lain tapi biarkan aku tetap menyimpan bayangmu di hidupku"

Sahabatku

0

Maafkan aku jika aku salah
Maafkan aku jika aku keliru
Aku bukanlah sahabat yang sempurna
Aku bukanlah sahabat yang baik
Tapi aku mencoba menjadi sahabat yang terbaik
Walau kenyataannya kalian menganggapnya salah
Walau kenyataannya sering ku menyakiti perasaan kalian
Muak? Tentu kalian sangat muak
Aku pun tak tahu bagaimana seharusnya aku  bersikap sebagai seorang sahabat
Benci? Mungkin saja kalian menyimpan rasa itu
Tak mengapa kalian membenciku
Karena aku tahu mungkin aku memang pantas mendapatkan rasa itu
Tapi kumohon jangan pergi dariku
Tetaplah disini, menjadi sahabatku
Tak banyak sahabat yang kumiliki
Sikapku yang terlalu menutup diri dari luar
Membuatku sulit untuk memiliki banyak sahabat bahkan untuk memiliki satu pun terasa sulit bagiku
Tapi aku bersyukur
Terima kasih kalian dengan terbuka menerimaku untuk menjadi sahabat kalian
Terima kasih kalian dengan senang hati mau bermain dan berbagi tawa bersamaku
Kumohon
Tanpa melupakan rasa sakit yang kalian rasa
Tolong, jangan tinggalkan aku sendiri
Aku sayang kalian
Aku percaya kalian
Aku senang memiliki kalian
Jangan biarkan aku berjalan sendiri lagi
Genggam tanganku, rangkul pundakku
Tuntun diriku, ingatkan aku
Karena aku butuh kalian disampingku
Sahabatku....